SMKN 4 Padang (SMSR) Buka Jurusan baru Ada Jurusan Belajar Membuat Film Animasi atau Film Kartun

BAGIKAN:

facebook twitter pinterest line whatapps telegram

Oleh aimdbest
Jumat, 22 Juni 2007 19:01:49 Klik: 10680

SMKN 4 Padang atau yang dikenal dulunya dengan Sekolah Menengah Seni Rupa (SMSR) mulai tahun ajaran depan membuka jurusan baru. Kepastian tersebut diterima setelah pemerintah memberlakukan Rejeenering bagi sekolah kejuruan, serta kebijakan dari Direktotar Pengembangan SMK yang memberikan kebebasan kepada SMK untuk menutup atau membuka jurusan baru yang diminati pelajar.

Nah, SMKN 4 Padang sendiri mengambil kategori pengembangan jurusan. Mulai tahun ajaran 2007/2008 nanti, sekolah seni rupa di Sumatera itu, akan membuka 4 jurusan baru yaitu Teknologi Informasi Multi Media, Desain Produk, Akuntansi dan Penjualan. Sebelumnya di SMKN 4 Padang sudah ada pula jurusan Lukis, Desain Interior Perhotelan dan Desain Komunkasi Visual atau komputer grafis yang tak kalah serunya dan telah menghasilkan tamatan yang berkompeten.

Diterangkan Pak Ishakawi S.Pd, M.Ds selaku penggagas jurusan baru, untuk jurusan Teknologi Informasi Multi Media (TIMM), merupakan penggabungan seni dan teknologi. Basicnya, siswa akan diajari menggabungkan gambar dengan Audio Visual Art.
"Kompetensi utama yang akan diajarkan ke siswa diantaranya, cara membuat film Animasi atau film kartun seperti, film katun Toom and Jerry, Donald Bebek, Casper, Avatar, Dora dan lain sebagainya yang sering ditayangkan di televisi. Cara membuat film seperti itu akan diajari kepada siswa mulai dari membuat, mengolah dan memaikan gambar dengan komputer animasi. Hasil dari pembutan film animasi ini cukup digemari masyarakat, sehingga jika hasil atau film tersebut jadi dan dijual, bisa mendatangkan rupiah yang cukup besar. Juga diajarkan cara membuatan desain Website di internet, mengedit foto atau gambar serta membuat efek-efek Audio Visual yang diperlukan sekali untuk membuat film animasi," ujarnya.

Lebih lanjut beliau menjelaskan, jurusan TIMM yang salah satu propek kompetensi ajarnya membuat film animasi untuk kawasan Sumatera mungkin baru SMKN 4 Padang yang membuka. Ia juga berharap pelajar SMP berminat untuk menongkroni jurusan ini ataupun jurusan yang lain.

Selain TIMM juga ada Jurusan Desain Produk. Jurusan ini dihadirkan untuk mendaur ulang kembali produk industri kerajinan daerah. Seperti, mendesain ulang cara pembuatan kursi rotan, mengolah bambu menjadi barang kerajinan, tekstil, keramik dan lain-lain. Intinya jurusan ini menciptakan inovasi-inovasi terbaru dibidang industri kerajinan Sumatera Barat yang meliputi pasar lokal. Tujuanya agar kerajinan di Sumbar lebih diminati dimasyarakat dengan bentuk yang lebih tertata lagi.

Jurusan Akuntasi dan jurusan Penjualan, dibuka untuk membalancekan dari jurusan-jurusan yang ada. Kompetensinya mengajarkan kepada siswa, cara menjual sebuah karya seni.

"Data di lapangan ternyata seni itu tak bisa berdiri sendiri, tetapi harus pula diminati dengan cara menjual karya-karya seni tersebut. Jadi pelajar yang masuk jurusan ini diajarkan cara menjadi Kurator, harus bisa mengumpulkan karya, menterjemahkan latar belakang karya serta intinya siswa mampu menjual karya tersebut," terang alumni ITB ini.

Sedangkan, tenaga pengajar dari jurusan TIMM dan Desain Produk SMKN 4 Padang, telah mempersipkan tenaga guru dari tamatan Institut Teknologi Bandung (ITB) dan ICT (Informasi Center Teknologi) Sumbar. Jurusan Akuntansi dan Penjualan merekrut tenaga honorer di sekolah negeri dan swasta yang berkompeten dibidangnya. Serta beberapa guru di SMSR sendiri telah ada yang mengikuti pelatihan di PPG Kesenian Yogyakarta untuk mengasah dan menambah ilmu pengetahuan agar siap mengajarkan ilmu yang dimiliki kepada siswa baru nanti.

Hj. Nirmawati S.Pd Waka Humas SMKN 4 Padang menambahkan pula jurusan baru yang akan dilounching awal tahun ajaran baru siap action. seluruh sarana dan prasaran yang dibutuhkan untuk meningkatkan kemampuan siswa sudah rampung lebih dari 50 persen, terutama penyiapan komputer khusus membuat film animasi.

Untuk menyambut kehadiran jurusan baru SMKN 4 Padang juga menjalin kerjasama dengan Direktorat Pengembangan SMK di Jakarta. Dalam kerjasama tersebut Direktorat menyediakan beasiswa kepada siswa yang memiliki keahlian khusus dibidang atau jurusan yang ia tekuni selama belajar di SMK. Kerjasama ini mulai berlaku tahun ajaran mendatang.

"Jadi bagi siswa yang betul-betul ingin bergabung dengan SMKN 4 Padang dan ingin mengembangkan bakat dan kemampuanya lebih matang lagi beasiswa untuk mereka itu terbuka lebar, selain itu juga ada beasiswa dan bantuan lainnya yang juga diperuntukkan bagi siswa yang berprestasi dan siswa kurang mamampu, jadi tunggu apalagi silahkan masuk SMKN 4 Padang, siapa cepat ia yang dapat" Ujar Pak Ishakawi menambahkan.

Bagi pelajar SMP/sederajat yang ingin mengembangkan bakat dan kemapuan dibidang seni, teknologi dan manajemen bisnis bisa bergabung ke SMK 4 Padang (SMSR) di Jalan Raya Cengkeh Lubukbegalung Padang, telp. (0751) 71654. OK, tunggu apalagi...!

 
Berita Aktual Lainnya

Video Pilihan


Cara memilih sekolah lanjutan pada PPDB Online Sumatera ...

Hans De Kraker KAMPANYE FILM INDONESIA DI SMKN 4 PADANG

Profil Jurusan Seni Patung SMKN 4 Padang

Profil Jurusan Desain Komunikasi Visual SMK N 4 Padang

SMK Negeri 4 Padang - Sekolah Orang Kreatif

PAMERAN INTERIOR KOLABORASI SEKOLAH PUSAT KEUNGGULAN ...

Profil Jurusan Multimedia SMK N 4 Padang

YUK DAFTAR SEKARANG JUGA, SMKN 4 PADANG SEKOLAH PUSAT ...
Login
Username:

Password:

  Registrasi?
Advance
Selamat Datang :
Guest(s): 0
Member(s): 0
Total Online: 0
NISN
test