SMKN 4 Padang (SMSR) Peroleh Hasil Maksimal Ujian Nasional

BAGIKAN:

facebook twitter pinterest line whatapps telegram

Oleh Arif Budiman
Kamis, 22 Juni 2006 11:37:00 Klik: 3740
Tekad SMKN 4 Padang (SMSR) untuk mensukseskan Ujian Nasional tahun 2006 ini terbukti sudah. Senin (19/6) lalu hasil ujian yang paling ditakuti siswa itu mampu dibabat habis siswa sekolah senirupa pertama di Sumatera Barat itu. Mencapai tingkat kelulusan 96,67 persen menjadi kado bagi pelajar kelas tiga yang akan meninggalkan sekolah.

“Kami sangat tidak menyangka tingkat kelulusan siswa mencapai angka 96 persen tersebut walau masih ada dua orang siswa kami yang gagal. Padahal dalam pra ujian nasional yang dilakukan Dinas Pendidikan beberapa bulan lalu kami tidak mampu menyelesaikannya dengan hasil yang baik, bahkan tidak satupum murid yang lulus dari kami, dan berfikir hasil UN tahun ini akan terpuruk kembali. Ternyata tidak, Allah SWT masih melimpahkan Rahmat-Nya buat SMSR ini” ucap kepsek SMKN 4 Padang Drs. Jamaris.

Lanjut wakil kepala sekolah Yusniarti, SSn yang dikonfirmasikan mengenai hasil UN menyebutkan” Tahun ini siswa dapat menuai hasil bersih sebagai mana yang diharapkan. Terlihat nilai rata-rata siswa yang terbilang baik, pada Bahasa Indonesia memperoleh nilai rata-rata 8,00, Bahasa Inggris 7,80 dan Matematika 9,67, berangkat dari sanalah kita diharapkan dapat kembali mengharumkan nama SMSR sebagai sekolah seni yang bukan saja jago dalan berkarya tetapi kenal baik dengan pelajar yang menjadi Standar Nasional itu” ciloteh buk titit.

Perolehan hasil bersih yang diraih perlu diberikan penghargaan. Bagaimana tidak berbagai upaya terus dilakukan untuk menggenjot siswa agar terus belajar dan dapat menjawab soal yang dites. Salah satunya yaitu mendatangkan dosen dari salah satu perguruan tinggi yang ada di Propinsi urang awak ini untuk dapat melatih siswa cara membahas soal yang cepat serta membagikan ilmunya kepada siswa menurut bidang keahlianya (bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Matematika).

“Kami atas nama pelajar kelas tiga sangat mengucapkan rasa terima kasih buat bapak dan ibu guru yang telah membimbing kami dalam menuntut ilmu ilmu sehingga dapat merasakan kelulusan saat sekarang ini walupun ada dua rekan kami yang belum sempat lulus namun itu tetap kami hargai” bangga salah seorang siswa kelas tiga yang lulus dan coret-coret baju itu.

 
Berita U A N Lainnya

Video Pilihan


KUNJUNGAN ANGGOTA DPRD PROVINSI SUMBAR DALAM RANGKA ...

KEAHLIAN MASA DEPANKU - MULTIMEDIA SMKN 4 PADANG

Peta Jalan Pengembangan SMKN 4 Padang

Profil Kompetensi Keahlian Animasi 2021

SMKN 4 PADANG BEKALI SISWA UNTUK TERJUN KEDUNIA ...

Masjid Tuo Kayu Jao - masjid tertua di Indonesia

Official Trailer Surga Untuk Mama

Profil Jurusan Seni Patung SMKN 4 Padang
Login
Username:

Password:

  Registrasi?
Advance
Selamat Datang :
Guest(s): 0
Member(s): 0
Total Online: 0
NISN
test